/> Kok nge-Blog? - Today-Dream

Kok nge-Blog?

By today-dream - 4/14/2021 09:39:00 PM

Hai semua, 

Berbicara tentang alasan ngeblog, saya mulai ngeblog dari tahun 2014. Saat itu negara api sedang menyerang sehingga curhat dari blog menjadi salah satu pelarian. Bercerita tentang pergolakan perasaan hati, maklum masih masa pencarian jati diri.

alasanmulaingeblog


Cukup  banyak yang saya ceritakan dalam blog saat itu, benar-benar curhat tok. Sampai-sampai ketika berbenah ke todaydream.id, saya dengan senang hati membersihkan itu semua, pengen ngehapus jejak aja soalnya udah engga penting hehe.

Kalau engga salah, saya mulai tertarik ngeblog itu dari hasil blogwalking sana-sini. Entah kenapa makin hari makin asyik membaca cerita orang-orang dalam blognya. Tergugah, hati saya mulai melirik untuk membuat blog. Kala itu saya beri nama sesuai dengan nama saya, seperti nama blog kebanyakan.

Karena tidak terlalu menekuni, maka pada tahun 2017 blog saya sudah mati suri hingga barulah pada 2020 aktif kembali setelah tertarik untuk kedua kalinya saat rajin blogwalking ketika pandemi datang.

Jadi, apa alasan ngeblog saat ini?

Reason-nya berubah dan berkembang seiring waktu. Saat ini saya ngeblog untuk menuangkan cerita tentang pengalaman bepergian saya. Saya merasakan banyak manfaat dari membaca blog orang lain dalam hal travelling. Maka, ingin sekali rasanya seperti itu. Ada kenikmatan tersendiri yang sulit dijelaskan ketika membaca blog orang lain, seolah berada pada cerita tapi selalu jauh dari kaya nge-blame orang lain dari ceritanya. Saya merasakan toleransi menjadi tinggi dengan membaca blog orang. Orang-orang unik dengan caranya sendiri.

Sejauh ini saya cukup puas dengan keaktifan saya di dunia blog. Membaca komentar-komentar pembaca, sangat jauh dari kenegatifan dunia per-netizen youtub-an, ig-an maupun twitter-an. Lebih banyak energi positif yang saya dapatkan dari dunia blog.

#BPNRamadan2012

  • Share:

You Might Also Like

3 silakan tinggalkan komentar ya teman pembaca :)

  1. Hai kak, salam kenal. Saya bisa related banget dengan paragraf terakhir. Iya di media sosial (terutama medsosnya public figure), kalo kita cari, pasti ada aja komentar netizen yang ajaib, yang menghujatlah, yang marah-marahlah, membuli, dll. Ngeblog terasa lebih private dan adem ya kak.

    ReplyDelete
  2. halohaa ka sekar anindya, terima kasih sudah berkunjung…

    bener kaak, yang saya rasakan seperti itu, di blog benar-benar saling brainstorming jauuuuh banget dari hal-hal celaan. di blog kita saling belajar dari pengalaman unik orang lain. jadi engga gampang ngejudge saat ceritanya beda ataupun aneh dari general karena kita paham kita unik dari cerita kita masing-masing. iyah kaan? hehe

    ReplyDelete
  3. Hai kak, salam kenal ya. Perkenalkan nama saya Izzuddin, saya anak baru di 1M1C 😊

    Benar kak, ada kenikmatan tersendiri yang sulit diungkapkan.

    Saya pribadi memang suka menulis sejak SD. Sudah banyak yang menyarankan saya untuk membuat blog, karena banyak teman-teman saya yang menganggap saya memiliki kemampuan menulis yang baik.

    Tapi saya saat itu saya belum punya keinginan sedikitpun karena dibayangi berbagai macam ketakutan, seperti takut diabaikan dan tidak dibaca blog-nya.

    Sejak saya lulus kuliah, baru saya mulai menekuni menulis blog. Ternyata, menulis blog membuat saya menjadi kecanduan dan tidak bisa berhenti 😂

    Semoga semakin banyak orang yang tersadarkan, betapa nikmatnya menulis blog 😆

    ReplyDelete

silakan boleeh komentar yaa